Kontakpublik.id, PANDEGLANG - Seantero Laksana Media Masuki Tahun Ke 2 Dalam Kiprah Membangun Bangsa Kini memasuki tahun ke 2, kiprah PT. Seantero Laksana Media, dalam membangun bangsa dan negara lewat media online dan cetak, memang belum begitu booming, seperti media papan atas Nasional, tapi setidaknya kami berusaha untuk menuju kearah itu.
Membangun disini bukan berbentuk fisik, tetapi membangun karakter pembaca untuk lebih mengetahui tentang pemberitaan yang kami sajikan melalui pemberitaan yang sifatnya umum, dalam segala aspek kehidupan, baik politik, sosial budaya, ekonomi, Keagamaan dan Hukum.
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT. Kami berupaya semaksimal mungkin untuk lebih menciptakan Media Online dan cetak yang lebih inovatif dan dapat berkontribusi terhadap pembangunan dikabupaten Pandeglang, Provinsi Banten dan umumnya terhadap pembangunan Nasional.
Tahun Ke 2 Kiprah kami ini, berbarengan dengan datangnya Bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah. Dan perkenankan kami mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan. Dari segenap unsur Pimpinan PT. Seantero Laksana Media.
Sebagai bentuk refleksi kami kepada para pembaca. Yang datangnya dari Manajemen. Rudi Suhaemat, selaku Direktur Utama. Dodi Hadi Yuliadi, SE. Selaku Direktur. Tyara Hermawan, selaku Komisaris. Sofwan Hadiansyah, SE. Selaku Pemimpin Redaksi Seantero sementara Kontakpublik.Id masih oleh Rudi selaku Editor In Chief.
Besar harapan kami kepada para pembaca, agar membantu untuk masukan kritikan, tentunya masukan kritikan yang membangun begitu juga kepada team redaksi diharapkan kerja samanya yang baik kami disini hanya menciptakan lapangan pekerjaan supaya dapat mengurangi pengangguran, jika mampu dan memiliki kemauan yang besar, kami juga mengijinkan bekerja di stasiun televisi besar. Hal ini disampaikan Rudi Suhaemat, selaku Direktur Utama PT. Seantero Laksana Media. Yang juga Ketua Umum DPC KWRI Kabupaten Pandeglang. Kepada Awak Media, Minggu (03/04/22) Dipandeglang.
Akhirul kata mohon maaf lahir batin, semoga Allah SWT. Senantiasa memberikan yang terbaik kepada kita semua..Amin. (Sof/Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar