Selasa, 13 Desember 2022

Rakoor Antara Desa Se-Kecamatan Baros Berjalan Lancar




kontakpublik.id.SERANG. Rapat koordinasi (Rakoor) merupakan untuk membentuk satu tujuan dan misi agar dapat berjalan beriringan untuk mencapai tujuan tersebut juga sebagai wadah penghubung aspirasi dalam meningkatkan pelayanan dan kinerja para kepala desa (Kades) yang merupakan ujung tombak pemerintahan di tingkat bawah.

Caranya yaitu dengan memberikan keterangan langsung menerima Tujuan yang akan dicapai , mengemukakan ide-ide atau saran-saran berpartisipasi dalam perumusan tujuan ,l membina human relation dan melakukan komunikasi informal dengan para bawahan .

Membangun koordinasi yang baik dalam organisasi sangat penting pula , diantaranya perencanaan yang matang, pentingnya menyamakan persepsi, pemahaman materi pembicaraan, sikap terbuka dan saling menghargai, minta feedback,  penegasan dan motivasi dan komunikasi informal juga perlu dibangun.

Dalam hal ini , Rakoor antar Desa, Tingkat Kecamatan Baros, Kabupaten Serang - Banten berjalan lancar dan Kondusif.
Rakor antar desa tingkat Kecamatan Baros, di laksanakan satu minggu sekali yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kinerja Desa sebagai pelayan kepada Masyarakat.

Selain untuk lebih mempererat tali silaturahmi.
" Saya sebagai Camat Baros menghimbau, agar semuanya lancar dan kondusif, berkomunikasi, koordinasi dan yang terpenting sinergi dalam menjalankan tugas dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat.

Saya tekankan kepada para Kepala Desa jangan lupa kewajibanya bidang pajak, segera selesaikan pantau terus dan siaga selalu dalam hal Narkoba. Jangan sampai timbul sedikitpun, apalagi sampai berkembang". Papar Sri Rahayu Basukiwati,S.Sos, M.Si., saat memberikan sambutan, Rabu ( 14/12/2022 ).

Kegiatan di hadiri para kepala desa se - Kecamatan Baros ( 14 desa ), dari Polsek dan Koramil Baros, Sekmat Baros, Mantri Pol PP Kecamatan Baros, para Kasi Kecamatan baros, Kepala UPT  Puskesmas Kecamatan Baros, dan dari UPT Pertanian Kecamatan Baros.

Kegiatan di mulai dari pukul 8.30 WIB dan selesai Pukul 12.00 WIB. Kegiatan tersebut akan selalu berjalan, selama bertujuan untuk memberikan dan kemajuan di wilayah Kecamatan Baros. (Agung/rudi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popole korban tumpahan Batubara. Petugas miliki Hak ajukan kerugian

Kontakpublik.id, PANDEGLANG - Jika memang benar adanya, Hamparan  Pantai Popole dicemari atau tercemar, atau dikotori oleh sesuatu, contohny...