Minggu, 24 Maret 2024

TOL Serang-Panimbang Akan Usai



kontakpublik.id, PANDEGLANG-Jalan TOL Serang-Panimbang yang di kerjakan oleh Pihak PT Sino Road And Bridge.Co.Ltd sebentar lagi akan Usai,
Dengan capaian target jauh lebih fokus, mau jalan bagian yang mana atau mau melakukan apa, "kita sudah tau mana hal penting dan kurang penting. Demikian hal ini disampaikan langsung oleh Mr Lie, General Manager PT Sino, pada Senin ( 25-03-2024) di kantornya

Menurut Mr, Kariawan lebih produktif karena target akan membantu kariawan untuk menentukan prioritas pekerjaan mereka dan dapat mengatur waktu untuk mengerjakanya sehingga pekerjaan menjadi Epektif dan   Efisien tanpa waktu yang terbuang

Dengan begitu, kualitas kerja terukur sejauh mana karyawan mampu melakukan pekerjaannya dengan baik dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Indikator kualitas kerja seperti meliputi ketepatan waktu, ketepatan dalam penyelesaian tugas, dan kualitas hasil kerja yang dihasilkan.

Melalui proses manajemen atau pernyataan hasil yang harus diperoleh, perlu dirumuskan dengan pasti. Dalam hal ini, PT Sino memegang peranan lebih dalam membuat pernyataan untuk setiap karyawanya yang sedang tugas .

Lie tegaskan, hal ini Begitu penting, kualitas kerja  andalan dalam pelaksanaan tugas terlaksana, dengan  mutu yang tinggi, waktu yang tepat, cermat dan dengan prosedur yang mudah dipahami oleh pegawai yang mempunyai tanggungjawab besar terhadap tugas-tugas dan kewajiban dan tanggung jawab.

Dengan Panjang Jalan Tol Serang-Panimbang 83,67 Kilometer (Km) yang terbagi menjadi tiga seksi. Seksi 1 Serang-Rangkasbitung sepanjang 26,5 Km yang telah beroperasi sejak tahun 2021, Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles sepanjang 24,17 Km masih dalam proses konstruksi dengan progres konstruksi mencapai 55,83 persen, dan Seksi 3A Cileles-Bojong sepanjang 17,46 Km dengan progres mencapai 68,19 persen.

Sementara untuk Seksi 3B Bojong-Panimbang sepanjang 15,54 Km baru dimulai konstruksinya. Dilanjutkan untuk Seksi 2 dan Seksi 3A menghubungkan Rangkasbitung-Cileles-Bojong ditargetkan akan selesai konstruksinya tahun ini yakni tahun 2024. (devi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diduga Tak Miliki Izin, Aktivis HMI Desak Pemilik Bathcing Plan dan Galian C Dipidana

Kontakpublik.id, PANDEGLANG -  Aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pandeglang mendesak aparat kepolisian polres Pandeglang agar me...