Sabtu, 28 September 2024

Sepertinya Ada Yang Kurang Tuntas, Pengerjaan Roombel SMPN 1 Labuan



Kontakpublik.id,PANDEGLANG - Hari Sabtu (28/09/24) Suasana Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Labuan Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten dalam kondisi Hiruk pikuk, oleh  Siswa Siswi yang baru saja selesai memperingati Peristiwa Kelahiran Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H, kemudian Mereka pulang kerumahnya masing-masing.

Akan tetapi suasana tersebut, tidaklah mengurangi konsentrasi segelintir pekerja yang tengah melakukan penyempurnaan pada beberapa Ruangan Belajar. Contohnya memasang lapisan enternit dan pengecatan tembok.

Menelisik pada Bangunan yang berhadapan langsung dengan Lapangan Basket, atau Lapangan yang sering digunakan Upacara, kontakpublik.id melihat sebuah pengerjaan  penahan Kap bagian sudut atas, terkesan dianggap sudah selesai sampai disitu. Padahal ada ruangan yang masih perlu penyempurnaan lebih insentif.

Sayangnya Pengerjaan yang dianggarkan menelan biaya dalam hitungan Milyar itu. Sama sekali tidak diperoleh selembarpun Site Plan yang menempel atau ditempelkan, atau terlihat atau diperlihatkan.

Tidak tahu kemana Wartawan harus menyampaikan pertanyaan dari keadaan seperti itu. Lantaran Hari itu hanya diperoleh Dua Orang pekerja. Satu dibagian Roombel Bawah dan Satu dibagian Roombel atas. ( Dhie ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cawabup 02 Optimis Menang di Pilkada Pandeglang

Kontakpublik.id, PANDEGLANG- Calon wakil bupati Pandeglang Iing Andri Supriadi nomor urut 02 optimis menang pada pemilihan kepala daerah (P...