Kontakpublik.id,PANDEGLANG - Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Iqhtishod Desa Babakan lor Kecamatan Cikedal Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, Gelar Kegiatan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW sekaligus Penutupan Pengajian Alumni (KAASAB). Minggu (9/02/2025).
Kegiatan tersebut diselenggarakan di Tempat Wisata Kolam Renang dan rumah makan Ibu Ende cikedal, Turut hadir Pengasuh Ponpes yaitu Abah K.H Mimih Aminudin serta turut dihadiri oleh K.H Maskur Utsmani dan Umi Hj. Ecin Quraysin selaku Pengurus Ponpes Al-Iqhtishod.
Ketua Panitia Kegiatan Ustad Andi Rohandi Menyampaikan," Bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan pengajian rutin alumni yang biasanya diselenggarakan di majlis pondok pesantren, namun pada kegiatan kali ini dikarenakan sekaligus Penutupan Pengajian menghadapi Bulan Ramadhan kami menyelenggarakannya agak berbeda,
"Alhamdulillah jama'ah yang hadir mengikuti kegiatan ini kisaran 160 orang, yang terdiri dari Alumni dan juga tamu undangan, kegiatan ini merupakan kegiatan pengajian rutin Alumni Ponpes Al-Iqhtishod, yang Alhamdulillah bisa dihadiri langsung oleh pengasuh ponpes dan juga pengurus yayasan" Ungkapnya.
Lanjut Andi, dirinya berharap, dengan adanya pengajian tersebut dapat mempererat tali silaturahmi, persaudaraan, kekeluargaan dan yang paling utama yaitu semoga menjadi berkah kepada Guru (Kiyai) yang telah mendidik serta mengajarkan ilmu yang bermanfaat di dunia dan akhirat.
"Intinya kami alumni ngalap berkah, kita sebagai alumni harus mawas diri, kita bisa seperti ini itu merupakan hasil didikan guru kita, dan semoga ilmu yang diberikan Abah, Abi dan Umi kepada kami bisa bermanfaat baik dunia dan akhirat, selain itu kegiatan ini merupakan ajang tali silaturahmi, memperkuat kekeluargaan dan persaudaraan sesama Alumni" Sambungnya.
Ditempat yang sama salah satu jamaah pengajian dan juga Alumni Ponpes, Ustad Aris Doris menuturkan," bahwa dirinya sebagai alumni akan senantiasa menjunjung tinggi nilai almamater dan senantiasa akan selalu mendukung kegiatan ponpes baik itu secara moril amupun materil
"Kami Sebagai Alumni akan selalu mensupport baik itu secara moril maupun materil. Karena bagaimanapun kami bisa seperti ini itu berkat hasil didikan guru kami" ucapnya. (Red)